Rumah bukan saja sebagai tempat tinggal ataupun pelepas lelah. Rumah yang nyaman dibutuhkan oleh individu agar nyaman dan bias beristirahat dengan baik setelah seharian beraktivitas di luar rumah. Kondisi rumah yang rapi ditambah dengan dekorasi menarik akan menambah kenyamanan penghuninya.

Rangkaian  bunga di dalam rumah tidak hanya memberikan tampilan yang indah serta wangi yang khas, kehadiran bunga ini membuat ruangan di dalam rumah menjadi lebih hidup. Memilih jenis bunga yang tepat sesuai dengan dekorasi rumah yang Kamu rencankan bukan sesuatu yang mudah.

Pemilihan dan perpaduan warna serta rangkaian jenis bunga akan menciptakan suasana menarik di dalam rumah. Setiap sesi rumah menjadi lebih tidak membosankan. Kehadiran bunga di rumah selain mempercantik tampilannya, beberapa jenis bunga untuk menambah kehangatan. Kediaman yang hangat akan memberikan kenyamanan bagi penghuninya. Beberapa jenis bunga yang akan memberikan kehangatan adalah:

Artificial Flower Untuk Menghangatkan Rumah

Untuk Kamu yang disibukkan dengan beragam aktivitas harian, sehingga tidak memiliki waktu untuk merawat dan memperhatikan tanaman hias yang Kamu miliki. Artificial flower menjadi pilihan yang tepat. Selain tampilannya yang menyerupai tumbuhan asli, artificial flower tidak membutuhkan perawatan khusus.

Rangkaian artificial flower yang bisa Kamu pilih juga beragam, Kamu bisa menempatkannya di ruang tamu, di dalam kamar ataupun di lingkungan rumah lainnya. Bunga tiruan atau artificial flower juga memiliki warna menarik yang akan mempercantik dan memberikan suasana hangat di dalam rumah. Bunga tiruan hanya perlu dibersihkan beberapa waktu sekali. Artificial flower dibersihkan dengan cara dilap atau dicuci dengan air dan akan mempercantik tampilan bunga tiruan kembali. Bunga ini juga bertahan dengan waktu yang lama.

Flower Advisor memberikan beragam pilihan artificial flower yang bisa Kamu pilih untuk mempercantik serta memberikan suasana hangat di dalam rumah. Salah satu artificial flower yang biasa ditempatkan di dalam rumah adalah bunga meja. Beberapa jenis bunga yang ditawarkan flower advisor adalah:

Baca Juga : Inspirasi Bunga Meja untuk Menambah Semangat Kerja Anda

1. Evening Adventure

Rangkaian Bunga Meja Untuk Menghangatkan Rumah
Rangkaian Bunga Meja Untuk Menghangatkan Rumah

Jenis meja bunga pertama yang bisa Kamu pilih adalah evening adventure. Jenis bunga ini terdiri dari rangkaian bunga sedap malam, yang memberikan aroma khusus dan menyegarkan ruangan.

2. Stay Gold

Bunga Untuk Menghangatkan Rumah
Bunga Untuk Menghangatkan Rumah

Bunga meja lain yang bisa Kamu pilih adalah stay gold. Jenis bunga ini terdiri dari rangkaian bunga lili putih dengan mawar pink. Perpaduan warna putih dan pink memperindah tampilan ruang tamu. Perpaduan warna ini juga memberikan suasana yang segar dan menyenangkan, serta menghangatkan rumah.

3. My Hope

Rangkaian Bunga Meja
Rangkaian Bunga Meja

Jenis meja kedua ini menghadirkan suasana hangat dengan rangkaian bunga cantik bewarna pink, ditambah dengan vas tinggi yang cantik akan memperindah ruangan.

4. Supermarket Flowers

Bagi pecinta bunga mawar, jenis bunga meja ini adalah pilihan terbaik. Supermarket flowers terdiri dari sepuluh jenis bunga mawar dengan warna pink yang indah. Selain mawar juga terdapat jenis bunga lain dalam rangkaiannya yang mempercantik tampilannya.

5. Triple Threat Combo – Pot Plans

Rangkaian Bunga Anggrek
Rangkaian Bunga Anggrek

Selain bunga meja, artificial flower juga bisa Kamu tempatkan di sudut ruangan rumah. Triple Threat Combo – Pot Plans yang terdiri dari rangkaian pot bunga anggrek dengan dua warna menarik yang ditempatkan di dalam pot sesuai sangat cocok jika diletakkan di sudut ruangan. Kehadiran bunga ini akan mempercantik ruangan dan merubah suasana menjadi lebih hangat.

Dried Flower

Dried flower atau bunga kering juga mudah untuk dirawat, perbedaannya dengan artificial flower adalah harganya lebih mahal. Bunga kering memiliki beragam jenis dan warna menarik, kombinasi yang tepat memberikan tampilan mewah dan suasana hangat di rumah.

Sekarang Kamu bisa memilih beragam jenis bunga kering di toko bunga. Flower advisor menyediakan beragam jenis bunga kering yang akan memperindah ruangan. Beberapa jenis dried flower yang bisa Kamu pilih adalah :

1. Straightjacket

Bunga Kering FlowerAdvisor
Bunga Kering FlowerAdvisor

Artificial flower yang ditawarkan flower advisor yang bisa Kamu pilih lainnya adalah Straightjacket. Jenis ini terdiri dari rangkaian bunga kering dengan beragam warna manarik. Bunga ini bisa diletakkan diberbagai sudut ruangan bahkan di dalam kamar tidur. Tampilan cantik serta warna menarik yang akan memperindah tampilan rumah.

2. Chica Loca

Dried Flower Untuk Menghangatkan Rumah
Dried Flower Untuk Menghangatkan Rumah

Rangkaian bunga kering ini akan memberikan perasaan nyaman, senang dan lebih bahagia. Bunga ini menjadi penyemangat dan penghangat suasana di rumah. Bunga juga diibaratkan makanan dan obat untuk pikiran.

3. Mystical Elf

Mystical Elf Floweradvisor
Mystical Elf Floweradvisor

Bunga kering ini dirangkai dalam sebuah tempat kaca yang cantik dengan diameter 12 sampai 13 centimeter dan tinggi 20 centimeter. Kombinasi beragam bunga kering yang dirangkai sedemikian rupa di dalam sebuah tabung atau kaca bening, membuatnya cocok di tempatkan di dalam ruangan ataupun di atas meja. Bunga utama dari mystical elf adalah bunga mawar biru yang dirangkai dengan jenis bunga kering lainnya. Rangkaian bunga kering dengan beragam warna ini memiliki tampilan yang menarik dan membuat ruangan menjadi lebih “hidup”.

4. Icy

Icy terdiri dari rangkaian berbagai jenis bunga kering yang disusun ke dalam sebuah wadah berbentuk bola salju. Icy cocok dijadikan hadiah kepada saudara, teman ataupun rekan kerja yang memiliki kediaman baru. Selain bentuknya yang eye catching, Icy membuat tampilan ruangan menjadi lebih cantik dan menarik. Bentuk yang tidak biasa dengan rangkaian bunga di dalamnya membuat ruangan terkesan lebih hangat dan lebih nyaman.

5. Ice Cream

Ice Cream FlowerAdvisor
Ice Cream FlowerAdvisor

Kalau mendengar namnya, hal pertama yang terlintas bagi seseorang adalah minuman segar dengan rasa manis yang membuat siapapun ingin menikmatinya. Namun, ice cream disini bukanlah sejenis makanan atau minuman. Ice cream adalah salah satu kreasi bunga kering dari Flower Advisor, Ice cream terdiri dari rangkaian bunga kering ditambah dengan daun kering yang berukuran medium. Ice cream termasuk stand flower yang bisa Kamu tempatkan di sudut ruangan. Kehadiran ice cream di dalam ruangan membuat ruangan menjadi lebih berwarna dan hidup. Selain itu, ice cream juga membuat tampilan ruang menjadi lebih cantik. Kamu bisa membeli Ice Cream di Flower Advisor. Selain untuk diri sendiri, ice cream juga bisa dijadikan pilihan hadiah untuk rekan kerja. Ice cream memiliki tampilan berbeda jika dibandingkan bunga kering lainnya. Yuk segera beli bunga dried flower di floweradvisor

Fresh Flower

Untuk Kamu pecinta tanaman hias, kehadiran fresh flower di dalam ruangan akan memberikan sensasi yang berbeda. Selain mempercantik tampilan ruangan, rangkaian fresh flower juga membuat ruangan menjadi lebih sejuk. Aroma alami dari fresh flower membuat orang-orang betah berada di dalam ruangan tersebut. Beberapa jenis fresh flower yang bisa dipilih adalah:

1. Von Cruz

Von cruz terdiri dari beragam warna bunga mawar yaitu mawar merah, mawar putih, mawar peach, bunga lili dan bunga kecil lainnya yang membuat tampilan von cruz menjadi lebih mewah. Berbagai jenis bunga ini dirangkai ke dalam sebuah keranjang yang bisa Kamu tempatkan di atas meja ataupun di sudut ruangan. Von Cruz memberikan kesan bahagia dan cerah pada ruangan.

2. Little Star

Little star terdiri 6 rangkaian bunga mawar pink yang disusun sedemikian rupa ke dalam sebuah vas tinggi. Tidak hanya rangkaian bunga mawar, little star juga dilengkapai dengan rangkaian bunga lain yang membuat tampilannya menjadi lebih apik. Little star sangat cocok dijadikan sebagai bunga meja, baik di tempatkan di ruang tamu, di ruang kerja ataupun di kamar tidur. Aroma mawar yang khas dan kesegaran dari bunga membuat ruangan menjadi lebih hangat dan menarik.

Semua rangkaian bunga ini bisa Kamu dapatkan di Flower Advisor. Kamu bisa memesannya darimana saja dan kapan saja, kelebihan lainnya bunga yang Kamu pilih juga bisa dikirimkan ke berbagai daerah, karena Flower Advisor memiliki banyak cabang tidak hanya di Indonesia tetapi juga melayani pembelian dan pengiriman luar negeri.

Baca Juga : Cara Merawat Bunga Meja

 

Share:

Aditya Wisnu

Pria Suka Menulis, Jago memberikan ide rekomendasi hadiah, namun bukan pria romantis di kehidupan aslinya..

Leave a Reply

× Diskon 10% Untuk Kado Special