Banyak contoh resolusi tahun baru yang sering kita dengar di media. Apakah kamu familiar dengan “New Year, New Me”? Itu adalah slogan tahun baru yang artinya pergantian tahun adalah saatnya membuat resolusi-resolusi baru yang dapat mentransformasi diri kita. Mungkin terdengar biasa saja, tapi maknanya cukup dalam jika seseorang dapat menemukan sisi dalam dirinya yang belum pernah dia ketahui atau seseorang dapat menemukan jati dirinya.

Sejarah dan Pengertian Resolusi Tahun Baru

Resolusi Tahun Baru dimulai dari tradisi di negara barat, tapi sudah mendunia dia zaman modern ini. Definisi resolusi sendiri adalah seseorang mengevaluasi hal-hal yang dapat dipertahankan dan perlu ditingkatkan supaya dapat mencapai tujuan pribadi dan meningkatkan kualitas hidup.

Sejarah tentang resolusi tahun baru dimulai dari penduduk Babilonia. Mereka berjanji kepada para dewa bahwa mereka akan mengembalikan barang yang mereka pinjam dan membayar hutan setiap awal tahun. Ada pula versi lain dari sejarah ini yaitu dari bangsa Romawi yang membuat janji kepada dewa Janus yang namanya diambil untuk bulan Januari.

Kemudian ada asal usul resolusi tahun baru yang lebih kekinian yaitu dari umat agama Protestan. Seorang pendeta bernama Inggris John Wesley menciptakan Covenant Renewal Service pada tahun 1740 yang diadakan pada Malam Tahun Baru. Para jemaat berkumpul untuk membaca Kitab Suci dan menyanyikan pujian dalam rangka menyambut tahun baru. Saat ini, banyak yang merayakan tahun baru seperti ini, khususnya jemaat Afrika-Amerika.

Contoh Resolusi Tahun Baru

1. Membaca Buku Secara Rutin

Membaca buku lebih banyak adalah salah satu contoh resolusi tahun baru yang paling sering ditemukan. Hal ini dikarenakan aktivitas ini memiliki banyak manfaat. Contohnya mengasah otak supaya dapat berpikir lebih kritis, melatih daya ingat otak, memperluas imajinasi, dan menambah pengetahuan yang bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari.

2. Berolahraga di Pagi Hari

Kesehatan adalah kebutuhan yang fundamental untuk setiap manusia. Walaupun demikian, masih banyak orang yang terdistraksi dengan kesibukan sehingga membuatnya jarang berolahraga. Jadikan olahraga pagi sebagai contoh resolusi idaman kamu supaya dapat meningkatkan kualitas hidup dan menikmati udara pagi.

3. Mengelola Anggaran Lebih Baik

Perlu meningkatkan cara mengelola anggaran bukan berarti saat ini kamu memiliki cara yang buruk. Tiap tahun, cara kita mengelola uang perlu dievaluasi karena bisa saja ada perubahan seperti perubahan gaji, kondisi ekonomi, gaya hidup, dan status hubungan.

4. Lebih Ramah Lingkungan

Menjaga lingkungan hidup dimulai dari kesadaran sendiri. Apakah kamu memisahkan sampah organik dan non-organik di rumah? Apakah kamu menggunakan tas belanja ketimbang kantong plastik? Jika belum, hal-hal ini dapat kamu jadikan resolusi tahun baru.

5. Mencoba Resep Baru

Baik jika kamu masih baru di dapur maupun sudah lama, mencoba resep baru di tahun baru adalah contoh resolusi tahun baru yang unik. Siapa tahu, kamu bisa membuat menu baru untuk makan sehari-hari atau mengejutkan orang di rumah yang selama ini mengira kamu tidak bisa masak.

6. Hidup Lebih Minimalis

Konsep minimalis sekarang sudah merajalela dan mejadi gaya hidup yang hits. Hidup minimalis dapat diaplikasikan untuk berbagai hal. Contoh resolusi tahun baru adalah menata kamar tidur lebih minimalis agar mengurangi distraksi dan tidur lebih nyaman.

7. Mencoba Sumber Penghasilan Baru

Siapa sih yang tidak ingin memiliki tambahan penghasilan? Semua orang menginginkankannya tapi sedikit yang bisa melakukannya. Sumber penghasilan baru antara lain berinvestasi, menjadi freelancer, dan berbisnis.

8. Berpergian ke Tempat Yang Baru

Menjelajahi kota atau negara baru adalah aktivitas yang mengasyikkan. Namun, seringkali traveling bukan menjadi prioritas utama karena banyak yang sibuk dengan pekerjaan atau keluarga. Berpergian dapat melepas penat dan menjernihkan pikiran supaya bisa beraktivitas lebih lancar lagi setelah kembali pulang.

9. Menjelajahi Hobi Lama

Orang seringkali mengatakan bahwa hobinya ini dan itu. Tapi, sebenarnya berapa banyak orang yang menekuni hobinya dengan serius? Tips untuk mendalami hobi adalah memilih satu hobi yang ingin dilakukan terus menerus sepanjang tahun. Lalu, gunakan sedikit tabungan untuk membeli perlengkapan hobi. Kemudian, perluas wawasan dari berbagai sumber termasuk bergabung dengan komunitasnya.

10. Menjalin Hubungan Romantis

Jangan heran bahwa menjalin hubungan romantis merupakan contoh resolusi tahun baru. Ini adalah hal yang serius dan berpotensi mengubah hidup antar pasangan. Misalnya penggunaan waktu dan uang menjadi berubah jika seseorang memutuskan untuk menikah. Jika seseorang ingin menghangatkan sebuah hubungan melalui hal romantis seperti memberikan hadiah dan buket bunga, dapat menggunakan online florist seperti FlowerAdvisor.

Memang banyak contoh resolusi tahun baru yang dapat kamu lakukan di tahun 2021. Atau kamu juga bisa membuat resolusi kamu sendiri, sehingga kamu bisa membuat yang personal dan mungkin tidak berlaku untuk orang lain. Tentukan resolusi tahun baru kamu secara teguh dan usahakan untuk melakukannya sepanjang tahun. Jika kamu menemukan kendala, ingatlah alasan mengapa kamu memulai resolusi tersebut dari awal.

Share:

Aditya Wisnu

Pria Suka Menulis, Jago memberikan ide rekomendasi hadiah, namun bukan pria romantis di kehidupan aslinya..

Leave a Reply

× Diskon 10% Untuk Kado Special